Langsa (10/11) Pengadilan Negeri Langsa menggelar upacara dalam rangka Peringatan Hari Pahlawan Ke-80 Tahun 2025 yang berlangsung di halaman kantor Pengadilan Negeri Langsa.
Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke 80 dimulai tepat pukul 08.00 WIB yang diikuti oleh seluruh aparatur PN Langsa, mulai dari para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, hingga seluruh Pegawai.
Dalam pelaksanaan upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke 80, Pembina upacara langsung di pimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Langsa, Kemas Reynald Mei, S.H., M.H. dan Fujiama Lubis Bertindak sebagai pemimpin upacara.
Dalam amanatnya, Ketua Pengadilan Negeri Langsa menekankan bahwa semangat kepahlawanan tidak hanya dimaknai dengan perjuangan fisik, tetapi juga perjuangan moral dan profesional dalam bekerja secara jujur, berintegritas, dan berkomitmen memberikan keadilan yang transparan serta berorientasi pada pelayanan publik yang berkualitas.
Melalui peringatan Hari Pahlawan ini, keluarga besar Pengadilan Negeri Langsa diharapkan dapat menumbuhkan kembali semangat nasionalisme, cinta tanah air, serta komitmen untuk meneruskan perjuangan para pahlawan dalam wujud pengabdian dan pelayanan terbaik bagi bangsa dan negara.
Rangkaian kegiatan upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat. Upacara diakhiri dengan doa dan berfoto bersama.










